Dasar-dasar keamanan keluarga

Untuk orang tua yang sibuk, berikut adalah beberapa saran singkat tentang cara menjaga keamanan keluarga saat online.

Keamanan Keluarga

  1. Bicarakan tentang keamanan online dengan keluarga Anda. Jelaskan harapan dan aturan keluarga Anda seputar teknologi, serta konsekuensi jika teknologi tidak digunakan dengan semestinya. Dan yang paling penting, pastikan mereka merasa cukup nyaman saat meminta bimbingan ketika menghadapi keputusan yang sulit. Hal ini dapat membantu keluarga Anda merasa cukup nyaman saat menjelajahi internet sendirian, dan mengerti kepada siapa harus bertanya—Anda—saat mereka memiliki pertanyaan.
  2. Gunakan teknologi bersama-sama. Ini merupakan cara yang bagus untuk mengajarkan tentang keamanan saat online, dan memberikan kesempatan kepada Anda untuk membahas topik keamanan saat online dengan keluarga Anda ketika topik itu muncul.
  3. Diskusikan tentang situs dan layanan online. Bicarakan dengan keluarga Anda tentang jenis situs yang suka dikunjungi dan yang sesuai bagi setiap anggota keluarga.
  4. Sandi perlindungan. Bantu keluarga Anda mempelajari cara menyetel sandi yang aman saat online. Ingatkan keluarga Anda agar tidak memberikan sandi, kecuali kepada orang yang tepercaya, misalnya orang tua. Pastikan agar mereka membiasakan diri untuk keluar dari akun online saat menggunakan komputer umum di sekolah, kafe, atau perpustakaan.
  5. Gunakan setelan privasi dan kontrol berbagi. Ada banyak situs untuk berbagi ide, foto, video, memperbarui status, dan lainnya. Banyak di antara layanan ini yang menawarkan setelan privasi dan kontrol guna membantu Anda menentukan siapa yang dapat melihat konten sebelum diposkan. Bicarakan dengan keluarga Anda tentang hal yang sebaiknya dibagikan secara publik dan tidak. Bantu mereka menghargai privasi orang lain dengan menjaga kerahasiaan detail pribadi tentang keluarga dan teman, serta dengan tidak mengidentifikasi orang lain menggunakan namanya di konten yang dibagikan secara publik.
  6. Periksa batasan umur: Banyak layanan online - termasuk Google - memiliki batasan umur yang membatasi orang lain untuk dapat menggunakannya. Misalnya, Anda harus memenuhi persyaratan umur agar dapat memiliki akun Google, dan beberapa produk Google dibatasi untuk pengguna berusia 18 tahun ke atas. Selalu periksa persyaratan penggunaan situs web sebelum mengizinkan anak Anda mendaftar ke suatu akun, dan jelaskan kepadanya bahwa ada peraturan keluarga mengenai situs dan layanan mana saja yang dapat digunakan.
  7. Ajarkan keluarga Anda tentang berkomunikasi secara bertanggung jawab. Berikut adalah kaidah yang bagus: jika Anda tidak akan mengatakannya saat bertatap muka, jangan mengirim SMS, email, pesan singkat, atau mengeposkannya sebagai komentar di laman seseorang. Membicarakan tentang cara berkomunikasi saat online mungkin dapat membuat orang lain merasa, dan memahami, pedoman keluarga tentang jenis komunikasi yang sesuai.
  8. Bicarakan dengan orang dewasa lainnya. Berbincang-bincanglah dengan teman, keluarga besar, guru, pelatih, dan konselor. Orang tua lain dan profesional yang bekerja dengan anak dapat menjadi sumber yang bagus untuk membantu menentukan hal yang tepat bagi keluarga Anda, khususnya jika Anda berurusan dengan area teknologi yang asing bagi Anda.
  9. Lindungi komputer dan identitas Anda. Gunakan perangkat lunak antivirus dan perbarui secara reguler, kecuali Anda memiliki Chromebook, yang tidak memerlukan perangkat lunak antivirus. Bicarakan dengan keluarga Anda tentang jenis informasi pribadi – seperti nomor jaminan sosial, nomor telepon, atau alamat rumah – yang seharusnya tidak diposkan secara online. Ajarkan kepada keluarga Anda agar tidak menerima file atau membuka lampiran email dari orang yang tidak dikenal.
  10. Pertahankanlah. Menjaga keamanan bukanlah hal yang cukup dilakukan satu kali—teknologi terus berkembang, begitu juga dengan kebutuhan keluarga Anda. Pastikan Anda tidak berhenti berkomunikasi dengan keluarga tentang hal ini. Susun kembali peraturan dasar keluarga, periksa perkembangan setiap orang, dan luangkan waktu untuk membicarakannya secara berkala.

Internet Sehat Aman :

Jika di rumah kita ada anak di bawah umur, gunakan Internet bersama dengan anggota keluarga lain yang lebih dewasa. Tempatkan komputer di ruang keluarga atau di tempat yang mudah diawasi oleh kita. Jika diperlukan, berilah penjadwalan/pembatasan waktu untuk anak dalam menggunakan internet.
Berikan pengertian kepada seluruh anggota keluarga untuk tidak menanggapi/menjawab setiap e-mail ataupun chatting pribadi dari orang yang tidak dikenal, termasuk tidak membuka file kiriman (lampiran) dari siapa pun dan dalam bentuk apapun.

- STAFF GOOGLE -